news
SMP Tarakanita Magelang menyelenggarakan upacara serah terima jabatan pengurus OSIS pada hari Rabu, 16 Maret 2016.
Pelaksanaan penyaringan dan seleksi pengurus OSIS periode 2016/2017 sebenarnya sudah mulai dilaksanakan sejak bulan November 2015 hingga januari 2016.
Dari seleksi pengurus OSIS terjaring 3 kandidat ketua OSIS yaitu Dativa Esmeralda, Paranpara Wignya Wicaksana,David Eka Wijaya dan diadakan sosialisasi calon ketua OSIS dilaksanakan selama 1 Minggu dari tanggal 1- 9 Februari 2016
oleh : Sri Widodo, S.Pd.
Minggu, 13 Maret 2016, pk 07.00 keramaian di kompleks SMP Tarakanita Magelang, tepatnya di Jl. A. Yani 20 Magelang mulai terasa, satu dua peserta Try Out SD kelas 5 – 6 mulai berdatangan.
Kegiatan Try Out yang diadakan di SMP Tarakanita merupakan rangkaian dari kegiatan Tarq Science and Art tahun 2016. Kegiatan TO merupakan salah satu acara hasil kerjasama dengan Ganeca Operation ( GO ), SMP Tarakanita dan Komite Sekolah yang lebih dikenal dengan nama POSTAR (Paguyuban Orang Tua Siswa Tarakanita ). Maksud dan Tujuan dari kegiatan TO ini adalah untuk mengenalkan lebih lanjut keberadaan SMP Tarakanita yang menjadi salah satu unit Karya yang di kelola Yayasan Tarakanita Wilayah Jawa Tengah. Kegiatan TO ini juga menjadi ajang persiapan siswa SD untuk menyongsong pelaksanaan Ujian yang harus mereka hadapi di bulan Mei nanti.


(AMS) Humas Tarakanita