Article Detail
Vacuum Cleaner Membawa SMP Tarakanita Magelang Juara 2
Magelang-SMP Tarakanita. Kompetisi Daur
Ulang Limbah dengan tema “Pelajar Berkreasi, Indonesia Lebih Asri”, Kompetisi
Daur Ulang Limbah Tingkat SMP/Mts Tahun 2022 ini diselenggarakan oleh Forum Anak
Kota Magelang. Peserta Lomba Daur Ulang Limbah dari SMP Tarakanita Magelang
diikuti satu kelompok yang terdiri dari 3 orang peserta dari kelas 7C yaitu
Angelie Wikas Welovy, Richard Lagaida Prabowo, Vincentius Andika Yudhistira.
Lomba ini diselenggarakan pada hari Sabtu, 5 November 2022 bertempat di Ruang
Rapat Lantai 2 DP4KB Kota Magelang. Dalam lomba ini ketiga peserta didampingi
langsung oleh pelatih Robotik SMP Tarakanita Magelang yaitu Bapak Vincensius
Sugianto.
Pada kompetisi daur ulang limbah ini SMP
Tarakanita Magelang berhasil memperoleh Juara 2 dengan produk yang dibuat
adalah Vacuum Cleaner dari botol
minuman soda. Produk vacuum cleaner
ini sebelumnya sudah dirancang guna untuk penilaian Projek Penguatan Profil
Pelajar Pancasila (P5) sebagai Implementasi Kurikulum Merdeka dengan Tema
Rekayasa Teknologi. Namun pada Kompetisi Daur Ulang Limbah peserta membuat
kembali produk Vacuum Cleaner ini
dari awal serta menyempurnakan menjadi produk yang bermanfaat sehingga
memperoleh Juara 2 pada Kompetisi Daur Ulang yang diselenggarakan oleh Forum
Anak Kota Magelang. Dari pihak penyelenggara lomba sangat mengharapkan produk
dari Kompetisi Daur Ulang ini dapat disempurnakan dan banyak diproduksi
sehingga bisa bermanfaat bagi masyarakat. (Din)
-
there are no comments yet