Article Detail

Persiapkan Pembelajaran Tatap Muka (PTM), SMP Tarakanita Magelang Adakan Sosialisasi POS PTM

Magelang, SMP Tarakanita. Dalam rangka mempersiapkan Pembelajaran Tatap Muka (PTM), SMP Tarakanita Magelang mengadakan sosialisasi Prosedur Operasional Standar (POS) PTM, Rabu pekan ini (8/4/2021). Hadir dalam sosilaisasi tersebut Petugas dari Puskesmas Magelang Tengah, Babinsa Koramil Magelang Tengah, Bhabikamtibmas Polsek Magelang Tengah, dan Tim Tangguh Bencana SMP Tarakanita Magelang. PTM sendiri akan dilaksanakan mulai Senin pekan depan (12/4/2021) khusus siswa kelas IX.

 

Dalam presentasinya, Ibu Rahayu, Kepala SMP Tarakanita Magelang, menyampaikan bahwa pelaksanaan PTM di SMP Tarakanita Magelang mundur satu minggu dari rencana yang sudah dijadwalkan oleh Dinas Pendidikan Kota Magelang karena sedang dalam masa libur Paskah. “Terkait dengan mundurnya pelaksanaan PTM di sekolah kami, kami sudah berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait, “ jelasnya.

 

Puskesmas Magelang Tengah mengapresiasi persiapan SMP Tarakanita Magelang dalam mempersiapkan pelaksanaan PTM. Namun demikian, Ibu Rina, petugas dari Puskesmas Magelang Tengah,  menekankan bahwa pada saat pelaksanaan PTM siswa yang datang ke sekolah bukan hanya siswa yang sehat melainkan juga berasal dari keluarga atau lingkungan yang terbebas dari paparan covid-19.

 

Perwakilan Komite Sekolah, Ibu Evita, menyampaikan pentingnya sosialisasi kepada siswa dan orang tua siswa sebelum pelaksanaan PTM agar antara sekolah dan orang tua dan siswa memiliki pemahaman yang sama tentang penerapan prokes dalam PTM. “Orang tua perlu memantau kesehatan putra-putrinya,” imbuhnya. Semoga SMP Tarakanita Magelang dapat semakin bisa memberikan pelayanan terbaik bagi peserta didik. ed











Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment