Article Detail
Keceriaan dalam Hari Anak Nasional
Magelang, SMP
Tarakanita. Senin, 24 Juli 2023 SMP Tarakanita bersama-sama
merayakan Hari Anak Nasional (HAN) yang jatuh pada tanggal 23 Juli 2023.
Perayaan yang digelar di lapangan SMP Tarakanita Magelang ini diramaikan oleh
seluruh peserta didik kelas 7, 8, dan 9 serta Guru karyawan. Hari Anak Nasional
secara umum diperingati sebagai bentuk penghormatan, perlindungan, dan pemenuhan
hak anak sebagai generasi penerus bangsa. Dalam kegiatan ini, diberikan materi
tentang sejarah, tujuan, dan harapan dengan diperingatinya Hari Anak Nasional.
Hari Anak Nasional 2023
yang mengangkat tema “Anak Terlindungi, Indonesia Maju” ini juga mendorong
anak-anak untuk berpartisipasi menjadi pelopor sekaligus pelapor. Sebagai
bentuk kepedulian dan keprihatinan terhadap kasus pelecehan dan kekerasan terhadap
anak, salah satu subtema HAN 2023 Dare To Lead and Speak Up : Anak Pelopor
dan Pelapor turut menjadi bagian pembinaan.
Kegembiraan dan
keceriaan tampak pada wajah seluruh peserta didik merayakan “harinya” dengan tawa
ceria. Mari wujudkan Indonesia Layak Anak
pada tahun 2023 dan Indonesia Menuju Generasi Emas pada tahun 2045 tanpa pelecehan
dan kekerasan terhadap anak.
-
there are no comments yet