Article Detail

Jalani Vaksinasi Covid-19 Tahap Ke-2 : Saya Siap Mengajar Tatap Muka

Magelang, SMP Tarakanita. Rabu, pekan ini (24/3/2021), dua puluh karyawan SMP Tarakanita Magelang kembali jalani vaksinasi covid-19. Vaksinasi ini merupakan tindak lanjut dari vaksinasi tahap pertama dua pekan lalu (10/3/2021). Vaksinasi dilakukan di tempat yang sama, yaitu Klinik Pratama Sano Gracia di Jl. Pajang 9, Kemirirejo, Magelang Tengah dari jam 08.00 sampai 11.00 WIB



 

Proses vaksinasi tahap kedua ini sama dengan vaksinasitahap pertama, dimulai dari pengukuran suhu badan dan tekanan darah, skrining, pemberian vaksin, sampai menunggu reaksi vaksin. Setelah tidak ada reaski yang berlebihan peserta mendapat surat keterangan telah menjalani vaksinasi tahap kedua dan diperbolehkan pulang. Sementara sampai hari ini (25/3/2021) belum ada informasi pasti  pemberian vaksin covid-19 bagi karyawan yang belum menjalani vaksinasi.

 


Dari pantauan di lapangan bisa dikatakan jika peserta vaksinasi tampak lebih tenang dari vaksinasi tahap pertama. “Saya merasa lega, semoga lebih aman dari paparan virus corona. Saya merasa lebih siap untuk mengajar tatap muka. Pembelajaran daring kurang begitu optimal,’’ ungkap Edi Suryanto, salah seorang guru SMP Tarakanita. Namun demikian, perlu dicatat bahwa vaksinasi tidak menjamin seseorang untuk terbebas dari vovid-19. Masyarakat diminta untuk tetap berhati-hati dan jalankan protokol kesehatan dalam segala aktivasnya. Semoga pandemi corona segera berlalu dan kehidupan kembali normal. (ed)

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment