Article Detail

Wisuda Kelulusan

Kamis,14 Mei 2018. Pelepasan siswa SMP Tarakanita dilaksanakan di Pendopo Gereja Ignatius Magelang.Kegiatan yang dilaksanakan pada sore hari ini diawali dengan kegiatan misa syukur akhir tahun di pagi harinya.
Kegiatan yang dimulai pada jam 14.30 ini, dihadiri oleh seluruh siswa kelas IX yang pada hari sebelumnya dinyatakan lulus 100%. Pada kesempatan yang sangat membahagiakan tersebut semua siswa didampingi oleh orang tua mereka.
Satu persatu nama mereka dipanggil dan maju ke atas panggung untuk mendapatkan kalungan samir oleh kepala sekolah, sebagai tanda bahwa mereka sudah lulus dari SMP Tarakanita, dan dinyatakan sebagai alumni. Selain itu, pada kesempatan yang baik ini pihak sekolah juga menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan dari orang tua kepada sekolah dimana mereka menyekolahkan anak-anaknya di SMP Tarakanita Magelang. Dan dengan kelulusan mereka maka berakhir pula tanggung jawab yang diberikan oleh orang tua kepada sekolah. maka pada kesempatan tersebut dilakukan pelepasan atribut sekolah sebagai lambang telah selesainya mereka belajar di SMP Tarakanita dan juga telah selesainya sekolah mendampingi mereka, sehingga pihak sekolah menyerahkan mereka kembali kepada orang tuanya untuk dididik sesuai kehendak orang tua masing-masing.
Pada kesempatan itu pula diberikan penghargaan kepada siswa-siswi yang berprestasi, baik di bidang akademik maupun non akademik. Penghargaan akademik diberikan kepada siswa-siswi yang memperoleh nilai 5 besar perolehan nilai UNBK dan nilai USBN. sementa penghargaan non akademik diberikan untuk  siswa-siswi yang selama berada dikelas IX tidak memiliki pelanggaran yang dibuktikan dengan buku pelanggaran, selain itu juga diberikan penghargaan kepada siswa-siswi yang tidak pernah absen.
Penghargaan non akademik diberikan dengan tujuan untuk membuka wawasan kepada seluruh siswa bahwa kesuksesan tidak semata-mata diukur dari nilai akademis saja, tetapi justru sikap yang baik, disiplin yang tinggi juga merupakan keberhasilan dan kesuksesan hidup.
Akhirnya acara ditutup dengan pemutaran film pendek karya anak-anak.
Semua gembira....sukses untuk kalian semua. We dare to push- beyond comfort zone-in Discruptive Era.
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment