Article Detail

Prestasi tidak bisa di capai tanpa usaha dan pengorbanan

Ini adalah ungkapan dari  Theodora Helga atau  di panggil Fei Ling , siswi kelas 7 C  SMP Tarakanita yang pada semester Gasal ini meraih peringkat 1 di kelas 7  dengan 4 pararel kelas.

Usaha yang dilakukan oleh dara manis ini adalah  tekun belajar, kerja keras dan tetap semangat . Salah satu usaha yang sering di lakukan adalah bertanya jika tidak tahu cara mengerjakan.

Saat penulis berbincang dan menanyakan kiat-kiat keberhasilannya,  Fei Ling mengutarakan salah satu kiatnya, yaitu Belajar Sungguh-sungguh dan tidak main games,

Alasan Fei Ling tidak bermain games adalah adanya ungkapan-ungkapan bahwa dengan bermain games yang tidak terkontrol, membuat semangat belajarnya menjadi  kendur. Kadang-kadang waktu yang di pergunakan untuk main games lebih banyak di banding waktu untuk belajar atau mengerjakan tugas.

Dengan usaha keras, semangat yang tinggi dan mau berkorban untuk tidak bermain games, ternyata membawa Fei Ling meraih peringkat 1 di bidang akademik di parael kelasnya. Tapi  keberhasilan yang di raih ini tidak akan tercapai tanpa dukungan dari Keluarga, maka di sela-sela kesibukannnya belajar akademik dan belajar musik , Fei Ling juga menyempatkan diri bercengkrama dengan keluarga  dan adiknya dengan menonton film  cinema  di Magelang atau di Yogyakarta, film yang di sukai  adalah komedi dan action.
Agustinus Sutarto, S.Pd : Waka Humas-sarpras



Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment