Article Detail
Pendalaman Bunda Elisabeth dan Santo Carolus
Pada hari kamis dan Jumat, tanggal 26-27 Januari 2017, seluruh pejabat Struktural di seluruh Unit Karya Yayasan Tarakanita Kantor Wilayah Jawa Tengah dikumpulkan di ruang pertemuan Kantor Wilayah Jawa Tengah. Baik yang berada di unit TK sampai unit SMA dan SMK, baik yang di Magelang dan Ngablak maupun yang di Solo Baru.
Selama 2 hari dari jam 08.00 sampai dengan jam 15.30, kami diajak untuk merenungkan kembali perjalanan Bunda Elisabeth dan Santo Carolus dalam memperjuangkkan nilai-nilai yang bersumber pada Kristus. Dimana semangat pelayanan menjadi hal yang utama.
Dengan melihat kembali perjalanan Bunda Elisabeth dan Santo Carolus dalam memperjuangkan nilai-nilai pelayanan dan perubahan, diharapkan dapat menggugah kembali semangat pelayanan di unit masing-masing. Dan memperjuangkan serta menularkan keteladanan para pendiri yayasan ini kiranya memerlukan proses yang panjang. Sehingga perlu disadari bersama bahwa memperkenalkan perjuangan dan semangat Bunda Elisabeth dan Santo Carolus tidak hanya menjadi tangung jawab Yayasan sebagi sebuah lembaga, tetapi juga menjadi tanggung jawab seluruh komponen unit, dimana mereka sebenarnya adalah mitra spiritual bagi Yayasan Tarakanita.
Y. Eko Agus Supriyanta, S.Pd.
Y. Eko Agus Supriyanta, S.Pd.
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment