Article Detail

Life in

Senin, 30 Oktober 2017. Siswa kelas 8 SMP Tarakanita, sebanyak 119 orang melaksanakan kegiatan life in  selama 3 hari di dusun Wonogiri, Desa Kapuhan, Kecamatan Sawangan, Magelang.

SMP Tarakanita adalah satu-satunya sekolah menengah di kota Magelang yang memiliki program life in. Program ini dibuat bukan semata-mata untuk menjadi ajang promosi atau memperkenalkan sekolah ke pada khalayak. Tetapi lebih dalam lagi, kegiatan ini adalah pengejowantahan dari visi misi yayasan Tarakanita, baik yang di daerah maupun yang di pusat. Adapun yang dimaksud dengan pengejowantahan dari visi misi adalah program life in bagi siswa-siswi kelas 8 adalah membentuk karakter yang diperjuangkan yaitu CC5.
  • Competence. Kemampuan menghargai harkat dan martabat manusia. Misalnya, Mengembangkan kecakapan hidup secara optimal dan seimbang.
  • Conviction. Berupa daya juang dan ketangguhan dalam menghadapi tantangan hidup. Misalnya, bertekun dalam menghadapi dan mengatasi tantangan.
  • Creativity. Suatu kemampuan untuk maju dan berkembang. Misalnya, menggali dan mengembangkan potensi yang ada.
  • Community. Suatu kerelaan berkorban dan melayani sesama dengan tulus hati. Misalnya, Saling mendukung, memperhatikan dan menghargai.
Semoga kegiatan ini semakin menjadikan siswa-siswi SMP Tarakanita, menjadi manusia-manusia berkepribadian utuh, berwatak baik, jujur, adil, cerdas, mandiri, kreatif, terampil, luhur berbudi.
Salam Tarakanita. (eko agus s)
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment